Cara Membuat Link WhatsApp, Langsung Bisa Chat

Jika Anda memiliki bisnis, baik online atau offline, mengambil pendekatan yang berpusat pada customer akan membuat Anda lebih sukses. Nah, agar customer merasa nyaman ketika menghubungi kontak bisnis Anda tanpa harus menyimpan nomor, mengapa tidak menggunakan link WhatsApp?

Mengutamakan kemudahan klien dalam menghubungi Anda akan membangun kepercayaan dan loyalitas. Menghubungi seller melalui WhatsApp adalah hal yang paling nyaman bagi customer, karena aplikasi ini adalah pesat instan favorit di dunia.

Ya, platform WhatsApp menawarkan ruang percakapan pribadi dan nyaman. Kemungkinan besar customer Anda pasti merasa nyaman menggunakan aplikasi perpesanan ini untuk berkomunikasi dan bertanya-tanya tentang produk yang Anda jual.

Nah, dengan menggunakan link WhatsApp di akun Instagram, Facebook, website maupun platform lainnya, maka hal ini memudahkan customer menghubungi Anda.

Beberapa alasan mengapa customer ingin mengirim pesan dengan WhatsApp adalah 45% membutuhkan informasi produk atau harga, 35% menginginkan tanggapan kapan saja. 33% lebih memilih cara berbelanja yang mudah, 30% ingin menegosiasikan harga atau penawaran dari toko Anda.

Jika bisnis Anda tidak menyediakan nomor WhatsApp untuk berkomunikasi dengan customer, Anda akan kehilangan banyak penjualan dan pendapatan.

Bagi Anda yang ingin sekali menambahkan tautan WhatsApp untuk memudahkan taktik pemasaran bisnis Anda, coba deh ikuti beberapa panduannya di bawah ini.

Cara Buat Link WhatsApp Menjadi “wa.me”

Anda yang ingin sekali memberikan kontak WhatsApp dengan lebih di profil Facebook, Instagram atau apapun demi kepentingan bisnis, maka Anda bisa gunakan tautan WA.

Buat Website Toko Online Kamu Sekarang

Buat website toko onlinemu sekarang dengan Cepatlakoo. Gratis dibantu instalasi untuk 1 website kamu.

Cek Sekarang →

Anda mungkin pernah melihat tautan WhatsApp  seperti wa.me/628171291290 yang memudahkan Anda untuk menghubungi nomor tersebut tanpa perlu repot untuk menyimpan nomornya. Nah, cara untuk membuat tautan wa.me sendiri sangat mudah kok, di antaranya adalah sebagai berikut:

  1. Cukup ketikkan https://wa.me/ kemudian tambahkan nomor Anda di browser Anda.
  2. Pastikan Anda menuliskan format nomor Anda dengan 62 (dengan kode negara) tanpa angka 08 didepannya. Misal nomor Anda adalah 0897564546546, maka tulis di browser https://wa.me/627564546546.
  3. Sementara bagi Anda yang hendak menambahkan teks atau pesan pada tautan WA tersebut, maka Anda bisa menambahkannya setelah angka terakhir nomor Anda dengan format:
    • %3A untuk membuat tanda titik dua.
    • %20 untuk spasi.
    • %0A untuk membuat enter %.
  4. Seperti contoh, Anda ingin menambahkan kalimat “Hai, saya ingin membeli lipstik series 7 ini. Apakah masih tersedia?”, maka Anda bisa menuliskannya dengan format:

    “Hai,%20saya%20ingin%20membeli%20lipstik%20series%207%20ini%0A%20Apakah%20masih%20tersedia?”

    Nah, tautan seluruhnya antara tautan WA dan format pesan yang hendak Anda kirimkan jadinya adalah:

    https://wa.me/627564546546/Hai,%20saya%20ingin%20membeli%20lipstik%20series%207%20ini%0A%20Apakah%20masih%20tersedia?%20
  1. Apabila Anda sudah menggunakan format yang dicontohkan di atas, maka selamat! Anda sudah berhasil menaklukkan cara membuat link WA. Anda bisa menggunakan tautan tersebut untuk dibagikan ke platform media sosial Anda sebagai sarana pemasaran dan promosi produk Anda.

Cara Membuat Link WA Menjadi Bitly via Website

Selanjutnya, Anda bisa membuat link WA menjadi bitly, caranya:

  1. Bukalah website Bit.ly. pada browser Anda.
  2. Lihat kolom bertuliskan “Shorten your link”. Anda akan diminta untuk menempelkan link yang sudah Anda buat sebelumnya di panduan pertama yakni dengan memasukkan link ini:

    https://wa.me/627564546546/Hai,%20saya%20ingin%20membeli%20lipstik%20series%207%20ini%0A%20Apakah%20masih%20tersedia?
  1. Setelah Anda menyalin link yang sudah dibuat, maka “Shorten”.
  2. Halaman akan otomatis mengubah tautan Anda menjadi format Bit.ly.
  3. Klik “Copy” jika Anda ingin menyalin tautan WA Anda dalam format Bit.ly.

Cara  Membuat Link WA Menjadi Bitly via Aplikasi

Selain melalui situs, Anda juga bisa lho mengubah format tautan WA Anda yang sudah Anda buat menggunakan aplikasi Bitly, caranya adalah:

  1. Unduhlah aplikasi bernama “Bitly” dari Google Play Store.
  2. Setelah itu buatlah akun jika memang baru pertama kali menggunakan aplikasi ini.
  3. Jika sudah mempunyai akun, maka masuklah ke aplikasi dan tekan tombol “Tambah” agar Anda bisa membuat link.
  4. Setelah itu Anda bisa mengisi link WhatsApp yang sudah Anda buat ke kolom “Tambah” tadi kemudian tekan “Create”.
  5. Tunggu beberapa saat dan tautan Anda yang panjang akan berubah menjadi bentuk Bitly.

Cara Buat Link WhatsApp dengan Creat WA Link

Buat link WhatsApp dengan mudah menggunakan layanan 3rd party
Buat link WhatsApp dengan mudah menggunakan layanan 3rd party

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan bagi Anda yang hendak membuat link WhatsApp. Pertama, Anda bisa memanfaatkan situs bernama Creat WA Link, caranya seperti berikut:

  1. Bukalah browser entah di smartphone maupun laptop Anda.
  2. Klik situs https://create.wa.link/.
  3. Cari tulisan “Create your Link Here
  4. Setelah itu pilih kode negara Indonesia dengan mencari bendera merah putih di bagian kolom nomor telepon.
  5. Jika sudah menemukan ikon negara Indonesia, maka masukkan nomor telepon.
  6. Tuliskan pesan khusus yang hendak bagikan melalui tautan WhatsApp, misal “Hai, Kak saya mau tanya tentang produk pelangsing ABC, apakah masih tersedia?”.
  7. Klik “Preview” jika Anda ingin mencermatinya sebelum membuat tautan WhatsApp.
  8. Setelah yakin, maka Anda bisa klik tombol warna hijau yang bertuliskan “Generate My WA.Link”.
  9. Nantinya Anda bisa membagikan WA link ini dengan menyalin tautan yang diberikan.

Cara Menambahkan Link WhatsApp di Aplikasi Instagram

Sudah tahu caranya membuat tautan WA.me ya? Anda mungkin ingin sekali menambahkan tautan ini di Instagram bukan? Untuk menambahkan tautan ke Instagram, pastikan bahwasanya akun Instagram Anda sudah versi bisnis, ya! Bukan Instagram Private.

Kalau Anda ingin sekali menambahkan tautan Anda ini ke akun Instagram Anda, di bawah ini adalah panduannya.

  1. Bukalah aplikasi Instagram Business Anda.
  2. Setelah itu pilihlah opsi “Edit Profil
  3. Nantinya isilah kolom situs web menggunakan link WhatsApp yang sebelumnya sudah Anda buat
  4. Jika sudah, maka klik tanda ikon “Centang Biru” di bagian kanan atas.

Mudah sekali bukan membuat cara buat link WhatsApp? Dengan menggunakan tautan WA ini, maka target audiens yang sekiranya tertarik membeli produk Anda bisa langsung mengklik URL yang Anda bagikan tanpa harus menyimpan nomor Anda. 

Andra Yogi

    Seseorang yang sangat tertarik dengan dunia digital, teknologi, binis dan internet marketing dan juga WordPress. Saat ini sedang mengelola bisnis pengembangan website di andrastudio.

    Leave a response

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.