Cepatlakoo v1.5.0 Telah Dirilis

Bismillah.

Setelah sempat tertunda cukup lama, akhirnya kami bisa merilis Cepatlakoo versi 1.5.0 ke para pengguna setia theme Cepatlakoo pada hari ini.

Ada banyak sekali fitur-fitur baru yang hadir di theme Cepatlakoo 1.5.0, berikut adalah beberapa perubahan yang kami hadirkan:

Update besar pada plugin Cepatlakoo Ongkir

Ada perombakan besar pada plugin ongkir kami ini. Pada versi terbaru ini Anda plugin Cepatlakoo Ongkir sudah mendukung fitur shipping zone bawaan WooCommerce.

Selain itu, sekarang kami menghadirkan fitur penggunaan API Key RajaOngkir Pro milik kami (yang dipilih acak oleh sistem kami) untuk menampilkan data ongkir dari berbagai kurir yang tersedia dari RajaOngkir.

Terima kasih kepada pihak RajaOngkir yang telah mengizinkan kami merilis fitur ini.

Penambahan Metode Pembayaran Transfer Bank

Kini tersedia metode pembayaran transfer bank untuk bank-bank lokal seperti BCA, Mandiri, BRI dan BNI. Fitur ini dapat diakses dari menu WooCommerce > Settings > Payments.

Harap diingat, fitur ini hanya untuk menampilkan data nomor rekening pemilik toko di halaman checkout. Bukan untuk konfirmasi pembayaran otomatis.

Buat Website Toko Online Kamu Sekarang

Buat website toko onlinemu sekarang dengan Cepatlakoo. Gratis dibantu instalasi untuk 1 website kamu.

Cek Sekarang →

Proses Instalasi Yang Jauh Lebih Mudah

Kami paham bahwa waktu itu sangat berharga, oleh karena ini kami terus berusaha untuk sebisa mungkin menghemat waktu Anda dalam melakukan proses instalasi theme Cepatlakoo.

Oleh karena itu kami menghadirkan fitur instalasi theme yang lebih mudah dan cepat, bahkan ada panduan langkah per langkahnya.

Andra Yogi

    Seseorang yang sangat tertarik dengan dunia digital, teknologi, binis dan internet marketing dan juga WordPress. Saat ini sedang mengelola bisnis pengembangan website di andrastudio.

    2 Comments

    • Akhmad Rijal

      Pembelian lisensi berlaku lifetime atau bulanan?
      kemudian ugrade/update free?

      • Andra Yogi

        Lisensi berlaku pertahun, dan perpanjang lisensi sifatnya opsional. Jika tidak perpanjang theme Cepatlakoo masih bisa dipakai, hanya saja tidak akan bisa mendapatkan update theme versi terbaru.

    Leave a response

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.